Monday, October 17, 2011

Rasex KRI Sultan Iskandar Muda dengn HS Roussen


18 Oktober 2011, Lebanon (Koarmatim): UNREP/RASEX (Underway Replenishment/Replenishment At Sea) merupakan salah satu serial latihan dalam MTFEX (Maritime Task Force Exercise) yang dilaksanakan antar Unsur MTF dengan daerah latihan di dalam sektor AMO. RAS / Pembekalan di laut itu sendiri adalah suatu cara pengiriman/pengisian baik logistik maupun personel dari kapal pemberi (delivering ship) ke kapal penerima (receiving ship) yang dilaksanakan dengan berlayar dan dalam waktu sesingkat-singkatnya, sehingga membutuhkan tingkat kecakapan seamanship serta kerja sama tim yang baik. Kegunaan lain (sustainability) pembekalan di laut ini adalah untuk memperpanjang kehadiran di laut, menjaga kerahasiaan dan efisiensi operasi.

Latihan yang diawali dengan “peran pembekalan di laut” tersebut dilaksanakan pada pukul 14.00-15.00 LT di Zone 1 Center AMO (Area of Maritime Operation), KRI SIM 367 bertindak sebagai OCS (Officer Conducting Serial) yang mempunyai tugas dan tanggung jawab mengendalikan pelaksanaan latihan. Dalam latihan ini dilaksanakan 2 (dua) kali, pertama KRI SIM sebagai kapal pemberi (delivering ship) dan kedua sebagai kapal penerima (receiving ship) bergantian dengan HS Roussen P 67 (Yunani), dengan pengiriman barang mailbag transfer/lightjackstay sebagai tanda persahabatan antar unsur yang tergabung dalam satuan tugas Maritime Task Force/UNIFIL.

Melalui latihan tersebut tercermin team work dan profesionalisme, mulai dari pengendalian kapal (ship handling) saat manuver mendekat (approach maneuver), dan kecakapan Tim RAS. Latihan ini juga meningkatkan mutual cooperation (kerja sama) dan relationship (hubungan) antar unsur yang tergabung dalam Maritime Task Force/UNIFIL lebih erat lagi.

RASEX ini merupakan yang pertama bagi KRI SIM-367 dengan unsur-unsur Maritime Task Force/UNIFIL lainnya seiring dengan penunjukan KRI SIM-367 sebagai MIO Comander.

Sumber: Koarmatim

No comments:

Post a Comment