Kapal induk INS Viraat (R 22) tepat 12 Maret telah bertugas 23 tahun di jajaran Angkatan Laut India. INS Viraat sebelumnya HMS Hermes milik AL Inggris, dibeli India April 1986 dan bertugas 12 Mei 1987.
Saat ini INS Viraat sedang direfit di galangan kapal Cochin India sejak akhir 2008, diharapkan selesai Juni 2009. Kapal induk ini diharapkan dapat beroperasi hingga 2015 dan akan digantikan kapal induk produksi galangan kapal India
HMS Hermes (INS Viraat) diluncurkan 16 Februari 1953, bertugas dijajaran AL Inggris 18 November 1959 dan mengakhiri masa tugasnya April 1984. Kapal induk ini digolongankan kapal induk ringan kelas Centaur. Pada Perang Falklands (Malvinas) di tahun 1982, HMS Hermes dijadikan kapal bendera.
Spesifikasi
Berat: standar 23900 ton, penuh 28700 ton
Panjang: 226,9m
Lebar: 48.8m
Draft: 8.7m
Kecepatan: 28knot
Persenjataan:
2x misil SAM Secat
8 torpedo
6 x 30 mm meriam
Pesawat: 30 Sea Harriers FRS Mk 5, 7 Sea King Mk 42 B/C atau Ka-25
Awak: 43 perwira, 1307 kelasi
No comments:
Post a Comment